Tips Chiz
4 Menu Buka Puasa Lezat Dan Praktis, Hemat Biaya!

4 Menu Buka Puasa Lezat Dan Praktis, Hemat Biaya!

Puasa tidak sekadar menjadi kewajiban tahunan bagi umat Muslim setiap tahunnya di bulan Ramadhan. Makna dari puasa sebenarnya adalah menahan ego dan hasrat diri yang begitu kuat sehingga menjadi pribadi yang rendah hati dan mampu bersabar dalam berbagai situasi, bahkan setelah bulan Ramadhan sekalipun. Karena menahan nafsu, lapar, dan dahaga, momen berbuka puasa sangat dinanti. Melihat menu buka puasa di setiap sudut jalan dan bangunan menjadikan hati semakin tidak sabar untuk segera berbuka.

Apa daya, ketika sampai di rumah tak ada hidangan yang dapat disantap untuk berbuka, maka membeli makanan buka puasa menjadi alternatif. Perlu diketahui bahwa makanan yang dijual sebagai hidangan berbuka puasa sering kali tidak memerhatikan unsur nutrisi sehingga tinggi akan kadar gula, kolesterol, dan nutrisi lainnya yang kurang baik bagi tubuh.

Mari, simak menu buka puas lezat dan praktis yang bisa kamu masak sendiri di rumah dan dijamin hemat biaya serta waktu.

1. Es Kelapa Muda
Setelah seharian menahan dahaga, tubuh akan sangat rentan terhadap dehidrasi karena kekurangan cairan. Tubuh manusia sangat membutuhkan air untuk dapat bekerja dengan baik, oleh karena itu segarkan kembali tubuhmu dengan air kelapa yang berkhasiat menyegarkan tubuh dengan potassium yang berfungsi mengganti elektrolit yang hilang dari tubuh. Selain itu, air kelapa juga kaya akan mineral seperti zat besi, zinc, magnesium, kalsium, fosfor, dan lain-lain. Dampingi menu buka puasa ini dengan camilan ringan seperti kue bolu keju.

2. Buah Kurma
Glukosa dan karbohidrat merupakan nutrisi bagi otak dan setelah seharian membakar karbohidrat tubuh manusia membutuhkan asupan agar dapat berkonsetrasi dan beraktivitas dengan normal. Kurma mengandung 75 gram karbohidrat dengan 277 kalori per 100 gram sehingga membuat kamu merasa kenyang tanpa mengonsumsi makanan berlebihan. Selain itu, kandungan Vitamin B kompleks pada kurma sangat baik untuk sistem daya tahan tubuh, dimana saat menjalankan ibadah puasa selama 30 hari cenderung membuat tubuh mudah kelelahan hingga rentan terserang penyakit.

3. Roti Bakar Cokelat Keju
Seperti yang diketahui fungsi karbohidrat dan glukosa sebagai asupan bagi otak, roti bakar cokelat keju tidak hanya menjadi sumber karbohidrat melainkan kaya akan protein yang menjadi sumber energi serta baik untuk regenerasi sel-sel di dalam tubuh. Kamu bisa menggunakan selai cokelat rendah kalori, roti gandum utuh, dan keju PROCHIZ apa saja karena kandungan kalsium dan protein yang tinggi serta merupakan keju asli.

4. Goreng-gorengan
Makanan ini merupakan menu buka puasa yang sangat identik dengan Ramadhan di Indonesia. Goreng-gorengan dapat dimasak dengan cepat, bermodalkan tepung terigu dan bahan baku lain seperti pisang, tahu, tempe, sayur mayur, ubi, dan lain-lain. Gunakan minyak goreng rendah kolesterol dan jangan menggunakan tepung berlebihan agar kalori tidak terlalu tinggi.

Nilai!

0