Tips Chiz
Lima Jenis Cemilan Unik Untuk Bisnis

Lima Jenis Cemilan Unik Untuk Bisnis

Bagi sebagian orang, cemilan adalah pelengkap menu makan sehari-hari. Cemilan bisa dikonsumsi di sela-sela atau jeda antara sarapan, makan siang, dan makan malam. Bagi anda penderita maag kronis, tentunya waktu jeda tersebut wajib diisi oleh makanan. Tidak disarankan untuk makan besar karena akan membuat lambung anda bekerja lebih keras. Tapi jika perut anda tidak diisi, maka produksi asam lambung akan meningkat dan kondisi lambung anda semakin buruk. Cemilan adalah salah satu solusi untuk mengatasi maag kronis. Menurut banyak pendapat, solusi jitu dari penyakit ini adalah makan tepat waktu dalam jumlah dan porsi yang tepat pula. Jenis cemilannya pun disesuaikan dan harus bersahabat dengan asam lambung. Lantas apa fungsi cemilan bagi mereka yang tidak mempunyai maag? Tentu saja cukup penting, karena sebenarnya ada jeda cukup panjang di antara waktu makan tersebut. Sehingga cemilan bisa menyelamatkan anda dari rasa lapar hingga ke waktu makan selanjutnya. Cemilan yang akrab bagi orang Indonesia misalnya saja gorengan, aneka kue basah, roti manis, cokelat batangan, es krim, berbagai minuman tradisional, kue-kue tradisional, keripik, dan berbagai makanan ringan lainnya. Diantara berbagai macam cemilan tersebut sebenarnya ada beberapa yang bersifat unik dan sangat digandrungi kaum muda saat ini. Bahkan jika anda bisa mendapatkan resepnya, bisa saja cemilan unik tersebut anda jadikan lahan bisnis berikutnya yang sangat menggiurkan. Berikut ini adalah beberapa cemilan unik tersebut:

1. Banana Nugget
Banana nugget adalah cemilan yang hits saat ini dan merupakan percampuran konsep antara pisang goreng dan nugget. Namun demikian jangan bayangkan produk ini adalah percampuran antara pisang goreng yang berbahan manis dengan nugget ayam yang notabene asin. Disini konsep nugget dengan potongan kotak-kotaknya saja yang diadopsi. Sedangkan bahan-bahannya berpusat di adonan pisang goreng yang dicampur potongan roti tawar, air, vanilla, garam, gula, dan keju sliced. Anda bisa menggunakan beberapa potong keju Prochiz Cheddar ke dalam adonan cemilan banana nugget ini. Setelah adonan nugget tercampur rata, masukan ke dalam loyang dan kukus selama 30 menit. Setelah matang dan didinginkan di dalam kulkas, anda bisa memotongnya kecil-kecil seperti layaknya nugget yang siap goreng. Setelah digoreng dan matang maka proses yang paling penting adalah melapisi banana nugget dengan glazing warna-warni seperti green tea, strawberry, nutella, cokelat, mangga kemudian menaburinya lagi dengan parutan keju, almond, cokelat tabur, dll. Cemilan unik kekinian ini bisa menambah penghasilan anda.

2. Twin Cup Drinks
Cemilan unik yang satu ini pun sedang hits dengan harga per cup mencapai 50 ribu rupiah. Konsepnya adalah dua minuman berbeda yang ada di dalam satu genggaman dengan cup atau wadah kembar (twins) sama rata. Isi minumannya bisa berupa teh kekinian ataupun jus dan puree berbeda rasa seperti mangga, blueberry, alpukat, dll. Konsep twins ini apalagi dengan tampilan yang instagrammable sangat diminati dan menjadin incaran.

3. Fish & Chips
Cemilan unik ini berasal dari Jepang. Tradisi memadukan ikan dori goreng tepung dengan keripik kentang atau kentang goreng sudah lama hadir disana. Kedua komponen tersebut dipadukan dengan saus tartar dan lemon sebagai bahan cocolan. Sensasi gurih, segar, dan asam dari keseluruhannya membuat konsumen ingin mencobanya kembali. Anda pun bisa menambahkan produk Prochiz Mayo sebagai cocolan cemilan unik ini.

4. Japanese Cheese Tart
Cemilan unik yang juga berasal dari Jepang ini muncul dengan berbagai merk terkenal dan tersebar di kota besar seperti Jakarta & Bandung. Japanese cheese tart original mempunyai rasa dan aroma keju yang sangat kental dan bisa dijual 20 ribu rupiah per satuannya. Rasanya yang lembut dan teksturnya yang cukup rapuh dan lumer saat berada di dalam mulut menjadikannya sebagai cemilan unik favorit saat ini.       

5. Martabak Pizza
Cemilan unik terakhir yang juga sedang tren adalah martabak pizza. Martabak klasik yang dilipat dan ditumpuk kini sudah bertransformasi menjadi potongan-potongan kecil yang bisa dimakan layaknya satu slice pizza. Bentuknya memang mengadopsi pizza dengan topping dan rasa yang berbeda-beda di setiap potongannya. Ada varian tebal atau tipis, adonan berbagai rasa, dan topping yang sangat variatif. Satu kotak martabak pizza pun bisa dihargai 50-60 ribu rupiah tergantung variannya. Hal ini tentu saja peluang bagus untuk bisnis anda. Silakan cek bagaimana cara membuat martabak pizza di link berikut ini: Cara Membuat Martabak Pizza Meriah

Nilai!

0