Resep Kue Basah Talam Labu Prochiz, Jajanan Tradisional Dikreasikan Jadi Lebih Menarik!
Mungkin saat ini banyak orang yang tidak tahu apa itu talam labu. Sebagian orang sudah melupakan jajanan tradisional yang sebetulnya masih bisa ditemukan di pasar – pasar tradisional. Resep kue basah yang satu ini sangat populer di zamannya, akan tetapi bukan berarti telah kehilangan peminatnya.
Resep kue basah talam labu berbentuk seperti puding, terdiri dari dua hingga tiga lapis. Lapisan atasnya berwarna putih dan lapisan – lapisan lainnya berwarna kuning atau oranye. Bagian lapisan atas yang berwarna putih memiliki rasa gurih yang dihasilkan oleh parutan santan dan lapisan bawahnya biasanya memanfaat labu sehingga berwarna kuning atau oranye.
Salah satu penyebab banyak jajanan tradisional yang dilupakan dan kehilangan peminat adalah inovasi dan kreasi yang begitu – begitu saja. Oleh karena itu, demi menghidupkan kembali rasa cinta dan memiliki pada jajanan tradisional, keju Prochiz telah mengkreasikan resep kue basah Talam Labu Prochiz yang memiliki cita rasa unik. Adonan labu, santan, dan keju oles dari PROCHIZ menyatu, melebur menjadi pengalaman menyantap jajanan pasar tradisional yang tidak umum.
Tidak sampai di situ saja, Prochiz akan membagikan kepada kamu resep kue basah Talam Labu Prochiz yang bisa kamu coba kreasikan sendiri di rumah, yuk mari simak resep Talam Labu Prochiz pada tautan berikut ini Resep Kue Basah Talam Labu ala Prochiz ya, Prochizlovers!