Creamy Cheese Cookies
30m
2
Bahan-bahan:
- 225 gr Butter
- 150 gr Gula halus
- 1 butir Telur
- 450 gr Tepung terigu
- Pewarna red velvet secukupnya
- Frosting:
- 200 gr Butter Cream
- 100 gr Prochiz Spready
- 1/3 sdt Vanilla essence
Langkah:
- Kocok dengan mixer: mentega dan gula halus hingga teksturnya menjadi sedikit lembut.
- Tambahkan telur, aduk kembali dengan mixer.
- Terakhir, tambahkan tepung dan pewarna makanan, aduk hingga merata dengan mixer.
- Keluarkan adonan dari mixer, kemudian bentuk adonan diatas baking paper dengan ketebalan ½ cm. Simpan dalam lemari pendingin sampai mengeras.
- Keluarkan adonan dari lemari pendingin, lalu cetak dengan ring cutter berbentuk bulat dan berbentuk hati di tengahnya.
- Panggang di suhu 170oC selama kurang lebih 15 menit.
- Kocok bahan frosting hingga tercampur rata.
- Hias cookies berbentuk bulat dengan frosting. Kemudian, tutup atasnya dengan cookies yang berbentuk hati.