Roast Chicken Cheese
2j
4
Bahan-bahan:
- 1 ekor Ayam utuh
- 2 sdt Mustard
- 1 sdm Rosemary
- 1 sdm Oregano
- 3 siung Bawang putih, cincang
- 1 sdt Garam
- 1/2 sdt Lada bubuk
- 1/2 sdt Kaldu ayam bubuk
- 1 buah Bawang bombai, iris
- 6 siung Bawang putih, geprek
- 100 gr Prochiz Spready
- 40 ml Susu cair
- 50 gr Prochiz Gold bubuk
- 1 buah Wortel potong kasar
- 1 batang Daun seledri
- 1 batang Ddaun bawang
- `1 sdm Mentega
- Minyak sayur atau olive oil
Langkah:
- 1 ekor ayam utuh yang sudah dibersihkan, sisihkan
- Campurkan mustard, kaldu ayam, lada bubuk, garam, bubuk oregano, bubuk rosemary, kemudian olesi keseluruh permukaan ayam, bagian dalam dan luar
- Kemudian masukan irisan daun bawang, daun seledri, wortel, bawang putih geprek dan bawang bombai iris kedalam perut ayam, lalu tutup bagian perut dengan menggunakan tusuk gigi
- Marinasi ayam hingga kurang lebih 4- 8 jam, simpan didalam lemari pendingin
- Panaskan oven disuhu 170-180 c panggang ayam hingga matang coklat keemasan kurang lebih selama 2 jam
- Diwadah terpisah siapkan susu cair dan Prochiz Spready, aduk merata hingga menjadi saus keju
- Angkat ayam yang sudah matang, kemudian olesi dengan mentega diseluruh permukaan, taburi dengan Prochiz Gold bubuk dan siram dengan saus keju. Pangggang kembali ayam selama kurang lebih 5 menit, angkat dan siap disajikan